Pelajaran The Secret Indonesia | Sesi 3

Pelajaran berikut sedikit menyinggung tentang prinsip-prinsip Fisika, yang tidak suka Fisika di sekolah dulu tenang aja, lanjutkan saja membaca, ada hal-hal yang luar biasa yang tak pernah Anda pelajari di sekolah malah mungkin tak pernah Anda sadari.

Energy – Energi

Menurut Wikipedia Dalam ilmu Fisika energi adalah sebuah kuantitas yang sering dipahami sebagai kemampuan untuk melakukan pekerjaan. Jumlah ini dapat diberikan ke setiap objek, partikel, atau sistem benda sebagai konsekuensi kondisi fisiknya. Misalnya Petir memiliki energi yang lebih besar dari api. Matahari memiliki energi yang lebih besar dari bulan atau planet lainnya. Energi bisa kelihatan atau tak kelihatan, Energi tidak bisa dimusnahkan tetapi hanya berubah bentuk. Jika Energi didefinisikan sebagai kuantitas kerja maka energi yang terbesar terdapat dalam otak Anda! Karena otak Anda melakukan kerja rata-rata 75.000 perdetik jika dihitung berdasarkan jumlah rangsangan listrik. Jika dihitung berdasarkan aktivitas sel terjadi lebih dari 125 Juta regenerasi dalam sel perdetik. Itulah yang bisa ditemukan ilmuwan saman ini, mungkin malah lebih dari itu.

Energi terbesar

Bisa Anda bayangkan betapa Anda adalah ciptaan yang agung, Energi yang luar biasa. Yang lebih hebat lagi Anda adalah Energi yang bisa mengendalikan Energi yang lain. Otak Anda adalah Energi yang bisa mengendalikan Energi yang lain dalam tubuh Anda. Otak Anda bisa mengubah Energi, contoh yang gampang saja: Manusia bisa mengubah Energi Listrik Menjadi Cahaya, Panas, Dingin, Suara, Gambar dll. Anda tak usah mempelajari kerja otak dan sistem lainnya karena kerumitannya sangat tak terduga, Anda bisa meniru segala ciptaan yang lain tetapi otak sangatlah rumit untuk ditiru. Yang mengendalikan “OTAK ANDA” adalah “ANDA”. Bayangkan Anda adalah seorang yang bisa mengendalikan energi terbesar yang ada di dunia ini! Luar biasa sekali, seharusnya Anda akan lebih menghargai diri Anda setelah membaca tulisan ini.

Bentuk Energi

Jika Anda melihat sekilas dunia ini dikendalikan berdasarkan oleh reaksi ilmiah dari benda-benda fisik semata, dan kondisi dunia ini ditentukan oleh perubahan reaksi-reaksi tersebut. tetapi sebenarnya dunia ini dikendalikan oleh Frekuensi-Frekuensi Otak yang ada dalam diri manusia dan ciptaan lainnya. Energi tidak sebatas Fisik tetapi suatu kesatuan. Semuanya saling berhubungan, selalu bergerak dan saling mempengaruhi satu dengan yang lainnya. Yang Maha Besar menciptakan Energi sebagai inti dari segala sesuatu di alam semesta.

Optimisme bisa mengaktifkan lebih banyak energi dalam diri Anda begitu juga sebaliknya dengan Pesimisme, Anda telah mempelajari tentang Emosi Positif dan Negatif, Semakin banyak Emosi Positif maka Energi Anda akan semakin terangsang untuk berkembang. Energi posifit akan menarik banyak hal baik dalam hidup Anda.

Frekuensi Energi

Hal-hal yang baik memiliki Frekuensi yang baik pula, Jika Anda ingin mendapatkan hal-hal yang baik itu mulailah menempatkan diri Anda pada Perasaan yang baik, Perasaan yang baik memancarkan Frekuensi yang baik.

Energi itu dikelompokan menurut Frekuensi, Tubuh Anda dibentuk oleh Energi yang berada dalam Frekuensi yang sama dan seimbang. Frekuensi itu adalah “Anda”, Jika Anda menemukan ada yang salah dengan tubuh Anda berarti Frekuensi Anda sedang terganggu. Kekacauan Frekuensi dalam tubuh bisa menyebabkan pertumbuhan sel-sel asing yang menyebabkan berbagai penyakit termasuk kanker.
Energi yang seimbang dalam tubuh bisa menetralisir semua hal-hal asing dalam tubuh Anda. Untuk menyeimbangkan Energi dalam diri Anda, tadi sudah disebutkan, mulailah bersikap Optimis, Buatlah perasaan Anda senang, tertawalah, tersenyumlah, perlakukan dunia ini sebagai sahabat, nikamti keindahannya pandanglah dunia ini dengan kaca-mata Positif dan Anda akan menemukan diri Anda yang sebenarnya.

Lalu apa hubungan Energi dengan kesuksesan menurut The Secret?

Jika Anda mengingini sesuatu berarti Anda sedang mencoba menempatkan apa yang Anda inginkan dalam Frekuensi Anda, Segala sesuatu yang Anda inginkan hanya bisa tercapai jika hal itu sudah memiliki Frekuensi yang sama dengan Anda. Cara paling tepat untuk menempatkan keinginan Anda pada Frekuensi Anda adalah dengan cara Bersyukur seakan Anda sudah memilikinya. Sekali-kali bayangkanlah dan tersenyumlah bahwa Anda sudah memiliki apa yang Anda inginkan, kelihatannya seperti tidak masuk akal tetapi jika Anda berpikir bagaimana kecepatan Perkembangan sel dalam diri Anda yang mencapai 125.000.000 / detik apakah Anda masih bisa mengatakan bahwa hal itu adalah suatu yang tak masuk akal? Mulailah menerima hal-hal yang besar dalam diri Anda. Lakukan hal tadi berulang-ulang tanpa memikirkan bagaimana hal itu bisa tercapai, Cara akan datang dengan sendirinya. Jangan putus asa, berimanlah dan lihatlah keajaiban demi keajaiban menemani diri Anda

Pernahkah Anda berpikir bahwa Anda adalah ciptaan yang lemah? Anda adalah Energi terbesar, sadarilah hal itu! Hanya Anda yang bisa mengubah dunia Anda, berdayakanlah energi yang ada dalam diri Anda, Mulailah merasa senang, mulailah merasa sehat, mulailah merasa kuat, mulailah merasa hidup! Merasa bersyukur, Hal-hal itu akan memperkuat energi Anda dan Anda akan mendapatkan apapun yang Anda inginkan..

Jika Anda merasa ada yang salah dengan Fisik Anda:

Semua ciptaan Tuhan adalah baik adanya. Ketahuilah Ketika Anda dilahirkan Anda terlahir dalam Frekuensi yang baik, Anda melihat hanyalah keindahan, Anda tidur nyaman dipelukan Orang tua Anda, Ketika Anda beranjak dewasa Frekuensi yang buruk mulai masuk dalam diri Anda. ketika Anda mulai melihat berbagai keburukan dalam dunia, menerima hal itu masuk dalam hati Anda dan kemudian Anda membayangkan hal-hal sebagai penglaman hidup Anda maka kemudian hal itu menimbulkan perasaan-perasaan takut dan khawatir. Ketakutan dan Kekhwatiran sebenarnya adalah Frekuensi yang terburuk yang saya ketahui. Kalahkan semua itu dengan Iman.

Mungkin ada orang yang terlahir “Cacat” dan Anda bertanya apakah dia dilahirkan dengan Frekuensi yang baik? Mungkin terasa sulit tetapi tak usah menyesali diri, Ketika Anda dilahirkan sebagai seorang manusia dan Anda bersyukur karena hal itu maka Anda mulai menyempuranakan hidup Anda. Banyak yang bisa menjadi kaki Anda, yang bisa menjadi tangan Anda, mata Anda, mulut Anda, tapi tak ada yang bisa menjadi hati Anda. Cacat yang sebenarnya ada di dalam hati, ketika Anda tidak bisa menghargai hidup Anda, Ketika Anda tidak bersukur tentang diri Anda dan selalu memandang diri Anda sebagai sesuatu yang harus disesali. “Cacat” bukanlah sesuatu yang bisa merebut kebahagiaanmu. Bukankah banyak orang cacat lebih sukses dibandingkan dengan orang yang “Tidak cacat”? Bagi saya, Tujuan hidup sebenarnya bukan sekedar menyempurnakan apa yang harus kita miliki dalam dunia ini tetapi bagaimana kita bisa menyempurnakan apa yang harus kita berikan pada dunia ini.


Apa tujuan hidup Anda?
Be better day by day…

2 comments:

bagus soleh said...

pelajaran yang luar biasa. setelah membaca saya coba praktekkan. ceritanya begini. sy pengen sekali makan roti susu kesukaan saya sejak kecil. sejak semalam (malam selasa) saya hidupkan terus rasa pengen roti kesukaan saya. saya niat mau beli dua aja. pagi2 hari selasa sambil berangkat ngajar ke sekolah saya melewati jalan seperti biasa.dan semakin dekat jalan yang biasa tukang roti jualan saya usahakan fokus dan rasa pengen tetap stabil. ajib ternyata masih ada tukang roti. tukang rotiyang pertama saya tidak mendapatkan roti yang saya cari. dan tidak jauh dari situ ada satu lagi dan ada. tukang roti itu langsung menawarkan kepada saya dua buah sesuai yang saya niatkan. luar biasa. sangat menakjubkan pengalaman pagi itu. sekarang saya fokus pada impian saya yang lebih besar. buat pengelola blog ini terimakasih sudah berbagi ilmu pada saya. semoga rahmat Tuhan berlimpah pada anda. amiin.

Anonymous said...

ngati-ati ntar bisa kena stroke

Post a Comment

Mari berbagi dengan sesama dengan cara menceritakan pengalaman anda berkaitan dengan topik ini, atau sampaikan komentar & saran anda semuanya di sini.