Solusi Jawaban The Secret Indonesia Games

The network underlines a prejudice.

Anda merasa bingung mengapa jawaban yang anda pilih salah di The Secret Games? Berikut solusi jawaban The Secret Games di balik setiap jawabannya. Dengan adanya terjemahan solusi ini, anda bisa memahami lebih jauh alasan di balik jawaban yang sudah anda pilih. Dengan begitu anda akan semakin mahir dan mengerti dalam menerapkan Hukum Atraksi dalam hidup anda. Solusi jawaban di bawah ini merupakan terjemahan bahasa inggris dari solusi yang memang muncul di bawah layar kuis setiap anda telah memilih jawaban. Jadikan juga solusi jawaban di bawah ini menjadi point - point penting yang harus anda ingat mengenai penerapan Hukum Atraksi dalam kehidupan sehari - hari.

Mohon untuk diperhatikan bahwa opsi jawaban apapun yang anda pilih akan menghasilkan solusi jawaban yang sama. Dan jawaban mana yang benar tidak akan ditampilkan di sini. Karena dengan begitu akan memberikan kesempatan kepada anda untuk mencoba kuisnya secara langsung. Urutan nomor di bawah menunjukkan urutan solusi setiap nomor jawaban.

The Secret Games | Intermediate Level
- Level 1 -
  1. Rhonda Byrne menciptakan The Secret agar dapat dijangkau orang sebanyak mungkin dan untuk supaya mereka tahu bahwa Hukum Atraksi itu mengajarkan mereka bahwa segala sesuatu yang diinginkan seseorang, apapun itu, dapat dilakukan dan diwujudkan.
  2. Istilah manifestasi dapat diartikan ketika seseorang sedang menarik sesuatu ke dalam hidupnya dengan menggunakan Hukum Atraksi.
  3. Jika anda rakus dan pelit, berarti anda sedang berpikir mengenai kekurangan, dan jika anda sedang berpikir mengenai kekurangan, itulah yang akan anda tarik. Setiap orang akan selalu tercukupi.
  4. Pikiran dan perasaan kamu menciptakan realitas hidumu sendiri. Pikiranmu tidak dapat membentuk realitas hidup orang lain. Setiap orang mempunyai kemampuan untuk menciptakan jalan hidup mereka sendiri, bukan jalan hidup orang lain.
  5. Visualisasi hanya salah satu cara dalam penerapan Hukum Atraksi. Jika kamu ingin menarik apa yang kamu sedang visualisasikan, kamu harus mengambil tindakan yang sesuai dengan keinginan kamu. Percayalah bahwa kamu akan menerimanya dan rasakan perasaan bahwa kamu sedang memilikinya. Jika kamu mengambil langkah - langkah ini, keinginan kamu akan terwujud.
  6. Pertama – tama, kita semua memang memancarkan getaran, ketika kita memiliki perasaan akan sesuatu, perasaan itulah yang kita sebut getaran. Frekuensi getaran ditentukan oleh perasaan yang anda miliki setiap saat. Untuk menjelaskan hal ini, bayangkan saja pada sebuah kertas bergaris. Garis – garis yang ada di kertas layaknya sebuah tingkat frekuensi getaran (perasaan). Semakin tinggi tingkatan anda, semakin bahagia perasaan anda dan semakin rendah tingkatan anda, semakin buruk perasaan anda. Tingkat frekuensi getaran bergantung pada apa yang anda tarik. Jika anda bahagia, frekuensi getaran akan berada pada posisi yang tinggi, oleh karena itu anda akan menarik pengalaman2 hidup yang akan membuat anda terus merasa ”bahagia”. Jika anda merasa tidak bahagia, getaran anda berada pada posisi yang lebih rendah, dan anda akan menarik pengalaman2 hidup yang akan membuat anda terus merasa ”tidak bahagia”. Jika anda secara sadar menuntun / mengendalikan pikiran anda untuk dapat merasa lebih baik, anda akan meningkatkan getaran anda sendiri agar dapat membuat anda merasa bahagia, dan pada akhirnya perasaan bahagia itu akan menarik apa yang anda inginkan.
  7. Proses tercepat untuk mewujudkan keinginan anda adalah dengan cara visualisasi, bersyukur akan apa yang sudah atau akan anda miliki, merasa bahagia setiap waktu dan secara sadar selalu berpikir positif sebanyak / sesering mungkin. Hal ini akan meningkatkan getaran anda sehingga hal – hal yang anda inginkan dapat tertarik ke dalam hidup anda.
  8. Anak – anak dapat berpikir dan menggunakan imajinasi mereka layaknya seperti orang dewasa, jadi anak – anak dapat membentuk / menciptakan kehidupannya sendiri seperti pada orang dewasa, oleh karena itu anak – anak dapat menggunakan Hukum Atraksi.
  9. Ketika suatu hal buruk terjadi dalam hidup anda, jangan anda abaikan saja atau anda berpura – pura merasa bahagia, dengan melakukan hal itu, anda tidak akan membuat segala sesuatunya menjadi baik, anda harus membuangnya / melepaskannya sehingga hal buruk itu tidak akan mengganggu hidup anda kembali. Dengan begitu, anda akan merasa tetap bahagia dan getaran anda tetap berada pada tingkat yang tertinggi.
  10. Jika anda mengeluh akan sesuatu, berarti anda sedang mengalihkan fokus pikiran dan perasaan anda pada keluhan tersebut. Ketika anda berpikir mengenai sesuatu dan anda memiliki perasaan yang kuat akan sesuatu yang anda pikirkan tersebut, maka hal yang anda pikirkan itu akan tertarik ke dalam hidup anda.
  11. Segala hal itu mungkin, jika anda percaya anda dapat melakukannya, maka anda dapat melakukannya. Alam semesta akan segera membantu anda sepanjang perjalanan hidup anda, PERCAYA lah anda dapat melakukannya, VISUALISASI kan hasil akhir yang anda inginkan dan RASAKAN perasaan syukur ketika hal yang anda inginkan itu sudah terwujud dalam hidup anda.
  12. Papan visi / papan tujuan adalah sebuah papan yang dapat anda simpan / tempel berupa gambar – gambar akan segala sesuatu yang ingin anda capai. Visualisasikan akan gaya hidup yang anda inginkan, syukuri akan apa yang sudah anda miliki sekarang, dan syukuri juga akan segala sesuatu yang akan datang ke dalam hidup anda. Buatlah sejelas dan sedetail mungkin akan tujuan / keinginan yang anda inginkan, sehingga alam semesta dapat mengirimkan apa yang anda inginkan. Misalnya anda menginginkan mobil baru atau uang yang banyak, jika keinginan anda seperti itu, maka keinginan itu masih dianggap terlalu samar – samar / tidak jelas, jadi yang perlu diperhatikan adalah ”mobil jenis apa yang anda inginkan?” atau ”Seberapa banyak uang yang anda inginkan?”
  13. Anda dapat mempererat hubungan relasi anda dengan menggunakan Hukum Atraksi. Dengan cara, fokus pada ”memiliki hubungan relasi yang luar biasa”, berikan perasaan syukur akan fokus yang anda berikan itu, PERCAYA bahwa hal itu benar adanya dan rasakan perasaan bahagia bahwa anda memiliki hubungan relasi yang luar biasa. Lakukan hal ini akan meningkatkan getaran anda sehingga dapat menarik hubungan relasi yang yang anda inginkan itu ke dalam hidup anda.

The Secret Games | Intermediate Level
- Level 2 -

  1. Pikiran anda tidak akan ”menarik” apapun jika anda tidak menyertakan emosi di dalamnya. Penarikan akan sesuatau hanya akan terjadi jika anda memikirkannya dan melibatkan emosi pada apa yang anda pikirkan itu. Semakin kuat emosi / perasaan yang anda berikan, semakin cepat hal itu datang menuju hidupmu.
  2. Tanpa rasa syukur, tidak akan ada sesuatu yang baru akan datang ke hidup anda. Dengan mengatakan ”terima kasih” dan merasakan perasaan syukur akan apa yang sudah anda miliki, anda akan segera merasakan bahagia di mana hal itu akan meningkatkan frekuensi getaran / perasaan anda. Alam semesta akan menarik lebih banyak sesuatu ke dalam hidupmu yang dapat anda syukuri.
  3. Jika anda membiarkan pikiran anda berkeliaran bebas, anda akan teringat akan pengalaman masa lalu anda. Dan jika anda lebih banyak memikirkan tentang masa lalu, maka hal itulah yang akan anda tarik. Selama ini anda selalu membiarkan pikiran anda berkeliaran bebas tanpa anda kendalikan, dan jika anda terus menerus memikirkan pikiran yang sama berulang – ulang, anda juga akan terus menarik hal yang sama berulang – ulang pula. Pelajarilah Hukum Atraksi dan hidup anda akan berubah selamanya.
  4. Jika anda merasa khawatir berarti anda sedang memikirkan sesuatu yang buruk terjadi. Anda tidak akan merasa nyaman / positif mengenai perasaan khawatir seperti itu, oleh karenanya getaran anda akan menurun tingkatannya. Pada saat seperti ini pun pikiran dan perasaan anda sedang memberitahu alam semesta anda bahwa anda ingin ”menarik” sesuatu yang memang anda khawatirkan itu.
  5. Selalu saja ada aspek positif di setiap situasi yang anda hadapi, belajarlah untuk berfokus pada setiap situasi dari sudut pandang positif daripada negatif. Jika anda menghadapi situasi yang anda rasa buruk, pikirkanlah bagaimana cara mengambil sudut pandang dari situasi yang anda hadapi itu menjadi suatu tantangan tersendiri bagi anda. Selalu tanyakan pada diri anda, ”Pelajaran apa yang saya dapat dari situasi seperti ini?”
  6. Apakah segala sesuatu yang ingin kita capai benar – benar terbatas di dunia ini? Sama sekali tidak! Anda memiliki potensi yang tak terbatas, jika anda selalu menyelaraskan diri dengan dengan Hukum Atraksi dan secara sadar selalu mengendalikan pikiran anda, anda dapat memiliki APA SAJA yang anda inginkan meskipun hal itu terlihat mustahil menurut orang lain. Pertahankan terus visualisasi akan keinginan anda, percayalah bahwa keinginan anda itu dapat terwujud, tunjukkan rasa syukur, pertahankan getaran (perasaan) anda selalu pada tingkat yang tinggi (bahagia) dan anda akan mendapatkan keinginan anda.
  7. The Secret tidak ditentang untuk diterima ajaran agama mana pun. The Secret menjelaskan bahwa anda “menarik” pengalaman ke dalam hidup anda. Tidak peduli ajaran agama apa yang anda anut, Hukum Atraksi selalu berlaku untuk semua orang.
  8. Anda dapat mempererat hubungan relasi anda dengan menggunakan Hukum Atraksi. Dengan cara, fokus pada ”memiliki hubungan relasi yang luar biasa”, berikan perasaan syukur akan fokus yang anda berikan itu, PERCAYA bahwa hal itu benar adanya dan pancarkan perasaan bahagia. Hal – hal seperti itu akan meningkatkan getaran anda sehingga relasi yang anda inginkan itu akan segera tertarik ke dalam pengalaman hidup anda.
  9. Penyakit yang tidak dapat disembuhkan dapat disembuhkan dengan menggunakan pikiran anda. Jika anda berpikir mengenai penyakitnya, anda akan membentuk lebih banyak bibit penyakit dalam tubuh anda. Fokus lah pada fisik yang sehat, visualisasikan, percaya lah, beri rasa syukur akan fisik anda yang sehat, berbahagialah dan TERTAWA lah sebanyak mungkin. Di saat itulah keajaiban akan terjadi.
  10. Tidak, tidak ada suatu hal yang dinamakan baik atau buruk, kita sebagai manusia sudah memberi / men – cap kata baik atau buruk dengan cara membandingkannya dengan sesuatu yang lain. Jika seseorang mengetahui hal buruk sedang terjadi, Optimislah, selalu ada segi positif dari segala sesuatu / situasi, latihlah diri anda untuk selalu menyadari hal itu.
  11. Ya, segala sesuatu (objek) di alam semesta ini adalah energi, namun yang membedakan antara objek yang satu dengan yang lainnya adalah kecepatan dari getaran dan kepadatan objeknya. [apa itu ”getaran” dapat anda pelajari lebih jauh di buku Law of Attraction by Michael Losier]
  12. Ya, semakin banyak kita mempelajari segala sesuatu mengenai pikiran kita semakin baik. Pikiran kita adalah mekanisme terkuat di alam semesta. Pelajari mengenai bagaimana cara mengendalikan pikiran anda dan ubah kebiasaan dari pola pikir anda sehari – hari, sehingga anda dapat menjalani kehidupan yang jauh lebih bahagia.


0 comments:

Post a Comment

Mari berbagi dengan sesama dengan cara menceritakan pengalaman anda berkaitan dengan topik ini, atau sampaikan komentar & saran anda semuanya di sini.